Catat, Ini 7 Restoran Bebek Goreng di Jakarta dan Sekitarnya!

Catat, Ini 7 Restoran Bebek Goreng di Jakarta dan Sekitarnya!

Restoran Bebek Goreng – Kebayang enggak sih Bun gimana enaknya kelezatan bebek goreng? Tentu saja, Bunda hanya bisa temukan kelezatannya di restoran bebek goreng yang ada di Kota Jakarta.

Meskipun kini sudah banyak banget olahan bebek, namun bebek goreng original masih tetap di hati. Tapi, Bunda harus tau nih meskipun favorit jangan sampai mengonsumsinya secara berlebihan, ya, Bun.

Sebab bebek goreng pun punya kandungan kolesterol dengan jumlah cukup tinggi. Sehingga batas hariannya harus segera Bunda batasi, ya.

restoran bebek goreng
Photo by Sebastian Coman Photography on Unsplash

Selanjutnya, Adizha akan membawa Bunda untuk keliling Kota Jakarta menikmati 7 restoran bebek goreng yang paling lezat.

1. Restoran Bebek Goreng H. Slamet

Bebek Goreng H. Slamet berlokasi di Jalan. Musi No 1, Cideng, Gambir, Jakarta Pusat. Popularitas restoran bebek goreng satu ini gak perlu Bunda ragukan lagi.

Bahkan tidak hanya Jabodetabek saja, namun sudah meluas ke daerah Malang dan Medang. Harga bebek goreng disini cukup terjangkau.

Lalu daya tariknya adalah Bunda akan mendapatkan hidangan bebek goreng dengan sambal korek khasnya yang siap menggoyangkan lidah dan pastinya bikin nagih.

Daging bebeknya bukan main-main nih Bun, tebalnya minta ampun. Tapi tenang saja, meskipun tebal dagingnya tidak alot, bertekstur lembut, dan tidak amis.

2. Restoran Bebek BKB

Restoran bebek goreng selanjutnya yang tidak akan membuat kamu berhenti mengunyah adalah Bebek BKB. Lokasinya ada di Jl. RS. Fatmawati No 4, Gandaria Utara, Kebayoran Baru.

Bunda wajib coba menu andalan di restoran yaitu Bebek Goreng Kepahiang. Namun, Bunda tetap bisa kok mencicipi menu lain seperti olahan bebek goreng keluar dengan warnanya yang agak hitam.

Rasa yang sangat khas sekali membuat bebek goreng BKB cocok Bunda padukan bersama nasi uduk. Daging bebek di sini juga tidak amis dan alot, serta bertekstur lembut.

3. Restoran Bebek Kaleyo

Bebek Kaleyo bisa Bunda temukan di Jalan Pemuda No 290, Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Saat Bunda datang kesini, jangan heran jika antriannya panjang, Bun. Sebab selain harganya di bawah Rp 50.000 per orang, rasanya pun lezat sekali.

Sambal ijo dan bebek goreng menjadi menu favorit semua pengunjung di Bebek Kaleyo. Dengan seporsi saja sudah bisa membuat perut Bunda kenyang!

4. Restoran Bebek Dower

Seperti namanya, Bebek Dower pun menyediakan berbagai menu olahan daging bebek. Tentu saja selain menu andalan bebek gorengnya, Bunda juga bisa rasakan kelezatan lainnya dari sop bebek dan bebek bakar.

Bebek Dower mempunyai bumbu khas tersendiri seperti bawang dan jahe. Kedua bumbu inilah yang membuat olahan makanan nya berbau harum dan tidak amis.

Kamu bisa memilih 3 jenis sambal untuk menemani santapan  bebek yang berukuran besar tersebut. Bunda cukup menyiapkan uang sekitar 75 ribu saja untuk bisa menikmati kelezatannya, ya.

5. Restoran Mr. Bebek dan Sambal Cobek

Resto Mr. Bebek dan Sambal Cobek berada di Bintaro Sektor 7, Tangerang. Tentu saja, resto ini sangat terkenal akan sambal cobeknya.

Meskipun rasanya cukup pedas namun gak berminyak ya Bun. Jadi gak bakal bikin Bunda gemuk. Apalagi jika menyantapnya bersama bebek goreng. Tentu jadi lengkap banget nih, Bun.

Bunda tidak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak untuk bisa mencicipi sambal cobek dan bebek gorengnya. Sebab berbagai aneka makanan disini dibanderol dengan harga terjangkau.

6. Restoran Bebek Malio

Tidak hanya bebek goreng saja yang bisa Bunda nikmati di Bebek Malio, namun juga ada olahan bebek lainnya.

Bebek Malio sudah terkenal akan rasa bebeknya yang lembut dan empuk ketika disantap. Untuk itu, Bunda wajib banget coba menu andalannya yaitu bebek goreng remuk.

Bebek ini disuwir-suwir lalu dicampur dengan sambal. Gak bakal bosan Bun, karena sambalnya pun bisa bikin Bunda nagih terus.

Apabila Bunda tertarik, maka langsung saja datang ke Jalan Tebet Timur Dalam Raya No. 117, Tebet, Jakarta Selatan. Harganya dibawah 50 ribu aja Bun, murah banget kan?

7. Restoran Bebek Bengil

Bebek Bengil ini termasuk restoran bebek yang terenak di Kota Jakarta. Di sini memang spesialis menjual olahan daging bebek crispy yang sangat garing dan gurih sekali. Jadi tidak heran Bebek Bengil selalu ramai akan pengunjung.

Sajian bebek di Bebek Bengil menggunakan sambal matah khas Bali dengan ukuran bebeknya yang lumayan besar.

Kalau Bunda tertarik, bisa langsung datang ke Jalan H. Agus Salim nO. 132, Menteng, Jakarta. Jika kejauhan, Bunda pun bisa datang ke cabang lainnya di MH. Thamrin dan Epicentrum Kuningan.

Tentu saja tidak hanya kelezatannya yang menjadi daya Tarik, pelayanan di sini sangat ramah sekali yang siap menyambut pengunjung untuk menikmati bebek.

Bebek goreng disini dibanderol mulai harga Rp 75.000 – Rp 200.000 per orangnya.

restoran bebek goreng
Photo by Jason Leung on Unsplash

Mungkin karena saat ini masih dalam kondisi pandemi membuat Bunda kesulitan untuk bepergian, termasuk jika ingin mencicipi Bebek goreng.

Soal ini, Bunda gak perlu khawatir lagi! Karena, sekarang Bunda dan keluarga bisa menikmati olahan bebek goreng, dengan cara memesan frozen food bebek dari Adizha Agro Food, lalu menguji cobanya dengan salah satu resep ini! Rasanya dijamin gak kalah jauh sama di resto, Bun!